Harga Mercedes-Benz E 400 AMG

 

New Sedan E-Class Mercedes-Benz

Mercedes-Benz di Indonesia, PT Mercedes-Benz Indonesia (MBI) menambah lagi varian E-Class. Selasa kemarin diluncurkan varian “top” sedan E-Class, yaitu Mercedes-Benz E 400 AMG

Versi E-Class ini tidak menggunakan mesin AMG, tetap standar. Hanya penampilan (ekstrior) dan beberapa kelengkapan interior ditambah dengan AMG. Ini memang standar baru E-Class sedan,” jelas Elvera N. 


MBI sudah memasarkan jajaran  E-Class yang terdiri dari 5 varian, yaitu 200 CLS, 250 AVA, 250 CDI ELE, 250 Cabriolet AMG dan 250 Coupé AMG. Dijelaskan pula, E 400 AMG dirakit di Indonesia. “Jadi harganya lebih kompetitif bila dibandingkan bila diimpor CBU,” tambah Vera. 

Karena itu pula, E 400 AMG yang menggunakan mesin V6, 3,0 liter (2.966 cc) biturbo di Jakarta dijual Rp 1,269 milir (off-the road). Padahal berbagai kelengkapan dan teknologi dipasang pada sedan ini.  

Harga Mercedes-Benz E 400 AMG dibanderol dengan harga Rp 1.269.000.000 (off the road) dan Karena menggunakan mesin di bawah 3.000 cc dan dirakit pula di Indonesia, kita tidak masuk dalam produk yang harus dikenakan PPnBM (Pajak Penjualan atas Barang Mewah) 125 persen.

Penampilan Mercedes-Benz E 400 AMG :

Ciri khas AMG pada sedan ini adalah logo bintang Mercedes-Benz dipasang di tengah gril depan. Sedangkan di belakang, terdapat dua ujung knalpot dengan desain segi yang menyatu pada bemper. Bagian yang juga baru adalah desain lampu utama depan adaptif, kini menggunakan LED disatukan dengan lampu DRL. 

Perubahan lainnya sesuai dengan perkembangan teknologi sekarang ini adalah untuk lampu depan atau utama, menggunakan LED yang bisa mengatur sorotan secara otomotis. Tambahan lain adalahpanoramic sunroof untuk membuat interior semakin lega.

Di interior, perubahan mencolok, untuk mengoperasikan transmisi otomatis 7G-Tronic Plus, tidak lagi menggunakan model tongkat atau tuas, tetap diganti dengan potensio putar. Alhasilnya, konsol tengah tampak lebih rapi. Pengoperasian transmisi juga lebih gampang. Bagi pengemudi yang ingin memindahkan gigi secara langsung atau manual, juga disediakan “paddle shift” di setir.

Interior, kini menggunakan kluster instrumen baru dengan desain tiga bulatan. Sedangkan untuk menampilkan berbagai informasi lain tersedia layar TFT yang menyajikan tampilan grafis 3D di bagian tengah dasbor.

Untuk keamanan, standar, Acceleration Skid Control, ABS, PRE-SAFE, Active Bonnet reversible, Attention Assist, ESP dan alarm tekanan ban, kantung udara. Untuk kemudahan pengemudi, tersediaActive Parking Assist (paralel) dan iKeyless-Go, yang dapat membuka dan menutup pintu secara otomatis.  

Mesin Mercedes-Benz E 400 AMG :

E 400 AMG menggunakan mesin baru, yaitu V6, 3,0 liter (2.966 cc), biturbo yang menghasilkan tenaga 245 kW (333PS) dan torsi 480 Nm. Bersama dengan transmisi7G-Tronic Plus, E 400 AMG diklaim bisa dikebut 0 – 100 kpj dalam 5,3 detik. Sedangkan kecepatan maksimum (dibatasi secara elektronik) 250 kpj. 

Teknologi yang disertakan adalahstart/stop, direct steering memudahkan pengemudi memutar setir saat parkir (tidak harus memutar setir beberapa kali). Konsumsi bahan bakar diklaim 7,9 – 7,5 liter/100 km atau 12,6 – 13,3 km/liter. Dimensi: panjang x lebar x tinggi 4.879 x 1.854 x 1.477 mm  dan jarak sumbu roda 2.874 mm.


Sumber : otomotif.kompas.com

Harga Mercedes-Benz E 400 AMG Harga Mercedes-Benz E 400 AMG Reviewed by Unknown on 04:13 Rating: 5
Comments
0 Comments

No comments:

Powered by Blogger.